Urutan Film The Matrix

Urutan Film The Matrix Yang Sayang Untuk Dilewatkan

Fasterthemovie.comUrutan Film The Matrix. The Matrix merupakan film waralaba yang rilis pertama kali pada tahun 1999 dengan genre Sci-Fi. Kemudian, garapan dari sutradara Andy Wachowski dan Lana Wachowski ini menceritakan tentang seorang yang bekerja sebagai programer, bernama Thomas Anderson. Ia melakukan aksi penyelamatan kepada manusia yang di perbudak. Film ini di bintangi oleh Keanu Reeves, Laurence Fishburne, Carrie Anne Moss, dan Hugo Weaving. Lalu, bagaimana urutan menonton film tersebut? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Urutan Film The Matrix
Gambar by alucare.fr

Urutan Film The Matrix

Berikut ini adalah urutan menonton film tersebut yang tidak boleh di lewatkan, antara lain:

1. The Matrix – 1999

The Matrix adalah film yang rilis pada tahun 1999. Kemudian, film ini menceritakan tentang seseorang yang terbangun dari simulasi realitas di akhir tahun 1990-an, bernama Neo. Ia bekerja menjadi hacker dan tersadar dengan komputer miliknya yang aneh. Namun, ia malah tertangkap oleh agen dan menjalankan simulasi realitas yang di berikan penawaran pil biru atau pil merah oleh Morpheus. Apabila mengkonsumsi pil biru membuat Neo kembali ke titik awal kehidupannya. Tetapi Neo memilih pil merah yang membuatnya mengetahui dunia Matrix. Hal ini membuat Morpheus mengajarkan kepada Neo dalam memperkuat dirinya untuk masuk ke dunia Matrix.

Urutan Film The Matrix
Gambar by kearipan.com

2. The Matrix Reloaded – 2003

Melanjutkan cerita sebelumnya, Agen Smith adalah virus yang berada di dalam sistem Matrix. Kemudian, ia memiliki kekuatan baru yang bisa menduplikasi dirinya sendiri. Sementara itu, pemimpin perlawanan manusia terhadap mesin telah mengumpulkan semua kapal, bernama Commander Lock. Hal ini di lakukan untuk meningkatkan pertahanan yang lebih kuat. Selain itu, Oracle menjadi bagian dari program Matrix yang meminta Neo mengungkap sumber Matrix. Namun, Neo membutuhkan Keymaker dalam mencapai sumber matrix. Akhirnya, Neo bersama dengan Morpheus dan Trinity datang ke tempat Merovingian. Ia adalah seorang penguasa arus informasi dalam sistem Matrix untuk menemukan Keymaker.

Urutan Film The Matrix
Gambar  by kearipan.com

3. The Matrix Revolutions – 2003

Film ini menceritakan tentang Neo yang dir awat oleh kru kapal pimpinan Roland. Kemudian, ia di ceritakan sedang tersesat di dunia Matrix. Tepatnya, berada di sebuah stasiun atau tempat yang menjadi penghubung antara dunia Matrix dan dunia nyata. Beruntungnya, Neo bisa keluar dari dunia Matrix. Ini di sebabkan oleh bantuan Trinity dan Morpheus yang memaksa Merovingian untuk mengeluarkannya. Setelah itu, Neo di jemput Trinity untuk bertemu Oracle. Hal ini karena pemberitahuan bahwa Agen Smith berniat untuk menghancurkan dunia, baik Matrix dan dunia nyata. Apalagi ada kekacuan yang melanda Zion sebagai kota terakhir para manusia. Dengan bantuan mesin membuatnya berhasil dalam mendeteksi kota dan menyerangnya.

Revolutions - 2003
Gambar  by kearipan.com

4. The Matrix Ressurections – 2021

Dalam film ini, Neo hidup normal kembali sebagai pembuat video game yang bernama The Matrix. Kemudia, ia mengalami kesulitan dalam membedakan antara pil warna merah dan biru. Hal ini membuatnya memutuskan berobat ke psikiater secara rutin. Sebelumnya, Neo menggunakan konsep Matrix untuk membuat video game miliknya. Namun, ia bertemu dengan agen Smith yang menyadarkannya bahwa Neo berada di dunia simulasi buatan Smith.

Ressurections - 2021
Gambar  by kearipan.com

Demikian penjelasan menarik tentang urutan film the matrix yang sayang untuk dilewatkan dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.