Fasterthemovie.com – Film Adhisty Zara. Aktris cantik dengan nama lengkap Adhisty Zara Sundari Kusumawardhani atau akrab di panggil Zara ini lahir di Bandung, 21 Juni 2003. Ia mengawali karirnya dengan tergabung dalam anggota JKT48 mulai 1 Desember sampai 4 Desember 2019. Kemudian, ia melebarkan sayapnya dengan bermain film Dilan 1990 bersama Iqbal Ramadhan. Selain itu, berlanjut film keluarga berjudul Keluarga Cemara yang berperan sebagai Euis Handayani. Lalu, apa saja film-film terbaru yang di perankannya sampai sekarang? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.
Rekomendasi Film Adhisty Zara
Berikut ini adalah 4 rekomendasi film yang pernah di perankan aktris muda dan berparas cantik tersebut, antara lain:
1. Milea: Suara Dari Dilan
Pertama dengan judul Milea: Suara Dari Dilan. Garapan dari sutradara Fajar Bustomi ini kembali melanjutkan kisah cinta Milea dan Dilan dari film sebelumnya. Film ini mengadaptasi dari novel karya Pidi Baiq yang menceritakan tentang pertemuan saat reuni SMA antara Dilan dan Milea. Setelah keduanya putus dari kisah cintanya di SMA dan lulus kuliah hingga dewasa. Namun sayangnya mereka sudah bahagia dengan pasangannya masing-masing. Walaupun begitu tetap masih menyimpan perasaan di hati yang paling dalam. Adhisty Zara dalam film ini berperan sebagai Disa yang merupakan adhik perempuan dari karakter utama.
2. Mariposa
Kedua dengan judul Mariposa. Film ini mengadaptasi dari novel Wattpad yang berjudul sama, karya Luluk HF. Dalam film tersebut, Adhisty Zara berperan sebagai Acha bersama dengan Angga Yunanda sebagai Iqbal. Film mariposa ini tayang pada bulan Maret 2020 dengan genre drama, comedy dan romantic. Film ini menceritakan tentang Acha, seorang perempuan dengan sifatnya yang lugu dan polos tetapi selalu berusaha untuk mendapatkan balasan cinta dari Iqbal. Sedangkan, Iqbal selalu bersikap dingin dengannya. Hal tersebutlah yang membuat Acha menyebutnya sebagai kupu-kupu Mariposa karena setiap di dekati selalu menjauh. Walaupun begitu, Acha tetapi memiliki keyakinan untuk dapat meluluhkan hati Iqbal.
3. Lily of The Valley
Ketiga dengan judul Lily of The Valley. Garapan dari Giovanni Rustanto ini merupakan sebuah film pendek yang banyak mendapatkan prestasi. Dalam film tersebut, Adhisty Zara berperan sebagai Lily. Film pendek ini menceritakan tentang seorang ibu tunggal bernama Rita yang sedang merayakan ulang tahun anaknya ke 18 tahun bernama Lily. Namun, dalam pesta tersebut malah terjadi banyak konflik. Hal itu di mulai ketika mantan suami Rita dan ayah kandung Lily datang ke pesta ulang tahun tersebut bersama dengan istri barunya.
4. Keluarga Cemara 2
Film keempat adalah Keluarga Cemara 2. Setelah film sebelumnya rilis, akhirnya di tahun 2022 di lanjutkan dengan tokoh dan karakter yang sama. Dalam film ini, Adhisty Zara berperan sebagai Euis. Film tersebut menceritakan tentang sebuah keluarga yang terdiri dari Abah, Emak, Euis, Agil dan Ara. Mereka telah menjalankan kehidupan baru setelah beberapa tahun pandemi Covid-19. Kemudian, Abah telah memiliki pekerjaan baru. Sedangkan, Euis sudah mulai sibuk sebagai perempuan yang menginjak remaja. Di sisi lain, Ara semakin tersisihkan karena Emak lebih fokus terhadap adhik bungsungnya, Agil.
Demikian 4 rekomendasi film Adhisty Zara terbaik sepanjang masa. Terdapat berbagai genre dan jalan cerita yang berbeda dari film tersebut. Untuk itu, dapat di masukkan ke dalam daftar list menonton Anda. Jangan lupa menonton, ya.