Film gangster Indonesia

4 Film Gangster Indonesia Terbaik Sepanjang Sejarah

Fasterthemovie.comFilm gangster Indonesia memang menjadi tontonan yang tidak kalah seru dari genre action. Pasalnya, film ini memang menjadi daya tarik tersendiri bagi para pecinta film, khususnya bagi kaum pria. Hal ini karena banyak menyajikan nilai persahabatan dengan karakternya masing-masing. Selain itu, juga terdapat adegan yang lucu, kocak dan banyak aksi menegangkan dan lain sebagainya. Lalu, apa saja rekomendasi dari film-film tersebut? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Film gangster Indonesia
Gambar by Tokopedia.com

Rekomendasi Film Gangster Indonesia

Berikut ini adalah 4 film Indonesia dengan genre tersebut, antara lain:

1. The Tarix Jabrix

Pertama berjudul The Tarix Jabrix yang rilis pada tahun 2008 dengan genre komedi. Film garapan dari Iqbal Rais ini menceritakan tentang pembentukan sebuah gangster dengan karakternya sopan, berbudi luhur, tertib dan berbeda dari yang lain. Poinnya menjadi gangster tidak semua berisikan kenakalan, kejahatan dan kekerasan.

Film gangster Indonesia
Gambar by Bacaterus.com

2. Serigala Terakhir

Kedua berjudul “Serigala Terakhir” yang rilis pada tahun 2019 dengan genre action, crime dan drama. Film ini dibintangi oleh Vino G. Bastian, Fathir Muchtar, dan Abimana Aryasatya. Garapan dari sutradara Upi Avianto ini menceritakan tentang sekelompok pemuda kampung yang suka membuat masalah. Kemudian, mereka terlibat dalam tawuran saat bermain sepak bola dengan geng yang lain.

Film gangster Indonesia
Gambar by Bacaterus.com

Kedua gang tersebut melakukan perlawanan. Di tengah perkelahian tersebut, Jarot menghantam kepala orang-orang yang sengaja memukuli temannya. Hal tersebut yang membuat dirinya masuk ke penjara. Sementara teman-temannya berhasil lolos. Setelah itu, Jarot di lupakan dan saat bebas ia bergabung dengan gangster yang lebih besar.

3. The Raid: Redemption

Ketiga berjudul The Raid Redemption yang rilis pada tahun 2011 dengan genre action dan Thriller. Film ini di bintangi oleh Iko Uwais, Ananda George, dan Ray Sahetapy. Garapan dari sutradara Gareth Evans ini menceritakan tentang sebuah gedung yang menjadi tempat tinggal berbagai kelompok gangster.

 The Raid Redemption
Gambar by Bacaterus.com

Kemudian, mereka menjadi salah satu penyebab dari kriminalitas. Sementara itu, polisi berencana mengusut tuntas berbagai tindakan kriminal yang sering terjadi di gedung tersebut. Selain itu, terdapat adegan-adegan tembak menembak dan berbagai perlawanan sengit yang di lakukan mereka. Ada banyak kisah pengorbanan dari sekolompok orang juga yang berusaha untuk membela kebenaran.

4. The Raid 2: Berandal

Keempat berjudul The Raid 2 Berandal yang rilis pada tahun 2014 dengan genre action, crime, dan thriller. Garapan dari sutradara Gareth Evans ini menjadi film gangster terbaik dari Indonesia. Selain itu, banyak juga diminati oleh para penonton, baik di dalam negeri maupun luar negeri.

The Raid 2 Berandal
Gambar by Bacaterus.com

Dalam film ini, di ceritakan tentang seorang polisi yang menyamar menjadi penjahat untuk masuk ke dalam anggota gangster dari target kepolisian, ia bernama Rama. Kemudian, incaran dari polisi tersebut bernama Uco yang menjadi anak dari pemimpin gangster.

Selain itu, Rama di masukkan ke dalam penjara bersama dengan Uco yang sedang menjalankan hukuman. Kemudian, misi Rama adalah melakukan pendekatan kepada Uco dan mendapatkan kepercayaan supaya dapat masuk ke dalam anggota dari gangster.

Demikian penjelasan tentang 5 rekomendasi film gangster Indonesia terbaik sepanjang sejarah dalam pembahasan artikel ini. Tentunya dengan berbagai cerita dan genre yang berbeda-benda. Selain itu, banyak karakter yang membuat penasaran penonton. Jangan lupa menonton, ya.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *