Site icon Faster The Movie

Sinopsis Miracle In Cell No 7 Versi Indonesia Full Movie

Miracle In Cell No 7

Miracle In Cell No 7

Fasterthemovie.com Miracle In Cell No 7 merupakan film dengan genre drama keluarga Indonesia yang rilis pada tanggal 8 September2022 di Bioskop. Film ini terinspirasi dari film Korea Selatan yang berjudul sama karya Lee Hwan-Kyung tahun 2013. Film garapan Hanung Bramantyo ini berhasil memberikan kesan positif untuk para penontonnya. Selain itu, film tersebut juga di bintangi oleh aktor ternama, mulai dari Vino G. Bastian, Graciella Abigail dan Indro Warkop. Serta di produksi oleh Falcon Pictures. Film ini menceritakan tentang Dodo Rozak, di perankan oleh Vino G. Bastian yang merupakan penjual balon. Ia adalah seorang ayah berusia 20 tahun yang menyandang disabilitas intelektual dan tinggal bersama putrinya, Ika Kartika di perankan oleh Graciella Abigail. Lalu, bagaimana jalan cerita dari film ini? Buat Anda yang penasaran, yuk simak penjelasan sinopsisnya di bawah ini.

Gambar by Bacaterus.com

Sinopsis Miracle In Cell No 7

Dodo berteriak melihat anjing Melati Wibisono mati ditabrak motor. Saat Dodo berusaha menenangkannya, tiba-tiba Melati lari dan tersandung tali. Kemudian, Melati terjatuh dan tenggelam di kolam renang. Dodo menggunakan kayu untuk menariknya keluar dari kolam. Namun, karena usahanya tidak berhasil, ia masuk ke kolam dan membawa Melati keluar. Kedua pembantu rumah tersebut datang terlambat dan menuduh Dodo membunuh dan memperkosa Melati. Dodo mengaku tidak bersalah. Polisi terus menyuruhnya mengaku sebaliknya di hadapan media.

Selanjutnya, Dodo di bawa ke sebuah lapas dan disana ia di perlakukan kasar oleh petugas sipir bernama Hendro Sanusi yang di perankan, Deny Sumargo. Karena Dodo di anggap tidak mau mengikuti aturan, akhirnya ia di taruh pada sel nomor tujuh. Dalam sel tersebut sudah dihuni oleh Japra Effendi, Zaki, Yunus, Atmo, dan Asrul. Tanpa menunggu waktu yang lama, mereka akhirnya bersahabat. Sementara itu, sekolah Kartika di undang untuk melakukan pertunjukkan Islami kepada para napi. Hal ini tentu saja menjadi kesempatan Dodo untuk menyelundupkan Kartika ke dalam sel.

Gambar by Bacaterus.com

Hingga ketahuan, Dodo di bawa ke dalam sel kecil. Sedangkan, Kartika ke panti asuhan. Setelah itu, terjadi kebakaran yang membuat Hendro berdamai dengan Dodo. Dari situlah Hendro mulai melihat ketulusan Dodo yang tetap mengaku tidak bersalah. Akhirnya, Dodo di kembalikan ke sel nomor 7 dan di izinkan membawa Kartika. Serta di perbolehkan membawanya kerumah bersama istrinya saat di luar jam izin.

Setelah beberapa bulan kemudian, berkas bukti sudah lengkap, Hendro mengajukan banding. Namun, sayangnya bertepatan dengan kembalinya ayah Melati bernama William yang menjabat sebagai Gubernur. Kemudian, William mengetatkan hukum tentang kekerasan anak. Hal tersebut membuat kesempatan Dodo keluar dari penjara sangatlah kecil. Pengacaranya, Ruslan menekan Dodo untuk menjawab telah membunuh Melati atau memilih hidup Kartika akan terancam. Hal ini karena pengakuannya, ia di jadwalkan untuk di hukum mati. Lalu, bagaimana nasib Dodo selanjutnya?

Gambar by Bacaterus.com

Pemain Film

Demikian sinopsis film Miracle In Cell No 7 yang sukses menguras air mata para penonton. Jangan sampai terlewatkan untuk menonton, ya.

Exit mobile version