Sinopsis My Little Baby Jaya

Sinopsis dan Review Film Korea My Little Baby Jaya

Fasterthemovie.com Sinopsis My Little Baby Jaya. My Little Baby Jaya merupakan film Korea dengan genre drama yang rilis pada 2017. Kemudian, garapan dari sutradara Yun Hak-Ryeol ini menceritakan tentang seorang ayah berkebutuhan khusus yang berjuang membesarkan anak perempuannya dengan kasih sayang. Selain itu, juga menggambarkan kasus bullying dan pelecehan seksual yang bayak terjadi di Korea Selatan. Lalu, bagaimana sinopsis dan review film Korea My Little Baby Jaya? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Sinopsis My Little Baby Jaya
Gambar by trueid.id

Sinopsis 1

Film ini mengisahkan tentang seorang ayah yang memiliki kekurangan fisik, bernama Won Sool. Walaupun begitu, ia tidak pernah memberikan cinta dan kasih sayang yang kurang kepada putrinya, bernama Jaya. Kemudian, ia memasukkan putrinya ke sekolah ternama di kota hingga mendapatkan informasi bahwa Jaya berhasil lulus.

Hal ini membuat Won Sool merasa bahagia dan bangga sebagai seorang ayah. Ini karena Jaya merupakan anak yang baik dan ramah, bahkan tidak pernah malu dengan keadaan sang ayah. Setelah itu, Jaya berangkat ke sekolah seperti anak-anak pada umumnya.

Suatu hari, ada pembukaan ekstra kulikuler paduan suara dan Jaya berminat dalam mengikutnya. Jaya memang suka bernyanyi sejak masih kecil dan sebelumnya memang pernah menjadi penyanyi gereja. Akhirnya, Jaya memutuskan mendaftar dan mengikuti seleksi untuk bisa masuk ekstra kulikuler paduan suara tersebut.

Dengan kemampuan bernyanyi Jaya yang mengagumkan membuat salah satu teman sekelasnya merasa iri dan merencanakan kejahatan kepadanya. Apalagi dengan adanya fakta bahwa kakak kelas yang menjadi incaran teman-temannya tertarik dengan suara dan kepolosan sikap Jaya.

Sinopsis My Little Baby Jaya
Gambar by trueid.id

Sinopsis 2

Singkat cerita Jaya berhasil lulus menjadi anggota paduan suara. Kemudian, ekstra kulikuler tersebut mengadakan acara perkemahan ke sebuah daerah. Dari sini, ia mendapatkan berbagai masalah yang menganggu dalam kehidupannya.

Awalnya, kakak kelas yang tertarik kepadanya menyatakan perasaannya di hadapan Jaya. Akan tetapi, ada teman perempuannya yang membenci Jaya melihat kejadian tersebut dan mengambil foto keduanya. Setelah kejadian itu, Jaya menjadi korban bullying, bahkan kakak kelas yang menyukainya mengatakan bahwa ia kegenitan.

Hal ini membuat Jaya harus menghadapi berbagai masalah yang berat dan bullying yang mengerikan, mulai dari mendapatkan kekerasan fisik, ejekan, dan kekerasan seksual yang di terimanya. Tidak hanya itu, Jaya yang mengalami pelecehan oleh teman laki-lakinya dari para pembuli tersebut mendapatkan tekanan yang lebih besar.

Bahkan, ia di jual dan di jadikan sebagai PSK oleh para pembuli untuk mendapatkan uang. Jaya yang tidak memiliki teman mencurahkan penderitaanya dalam buku harian hingga mengutarakan keinginannya dalam mengakhiri hidup. Tidak di sangka, keinginan Jaya yang mengakhiri hidupnya menjadi kenyataan. Lalu, bagaimana kelanjutan ceritanya dari film tersebut?

Sinopsis My Little Baby Jaya
Gambar by www.hancinema.net

Review

My Little Baby, Jaya menggambarkan kisah menyentuh dari seorang ayah yang berjuang dalam mendapatkan keadilan bagi anak perempuannya, bernama Jaya. Hal ini karena Jaya mengalami kekerasan dan bullying di sekolah hingga memutuskan mengakhiri hidupnya. Penampilan Kim Jeong-gyoon sebagai Won-sool berhasil memukau dan penuh emosi. Ia berhasil menampilkan seorang ayah dengan keterbatasan fisiknya, namun tidak menyerah dalam perjuangannya anaknya. Selain itu, Oh Ye-seol berhasil memberikan penampilan yang kuat dengan memerankan karakternya sebagai Jaya, Bahkan, ia menggambarkan kerapuhan dan kekuatan seorang remaja dalam menghadapi situasi yang berat.

Demikian penjelasan menarik tentang sinopsis dan review film korea my little baby jaya yang di sampaikan dalam artikel di atas. Semoga setelah membaca pembahasan artikel ini, Anda dapat memahami dengan baik, menjadikan tambahan referensi, menambah pengetahuan, wawasan dan bisa menerapkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari.