Fasterthemovie.com – Flower Of Evil. Flower Of Evil merupakan drama Korea Selatan yang riis pada tahun 2020. Garapan dari sutradara Kim Cheol Kyu ini berhasil menjadi perbincangan para pecinta drama Korea. Pasalnya, alur ceritanya menyajikan berbagai adegan yang menegangkan, penuh rahasia dan emosi. Kemudian, menceritakan tentang Baek Hee-sung (Lee Joon-gi) yang menyembunyikan identitas asli dan masa lalunya. Lalu, ia berpura-pura mencintai istrinya Cha Ji-won (Moon Chae-won). Cha Ji-won merupakan seorang detektif yang mulai curiga dengan suaminya. Hingga akhirnya mereka harus di hadapkan pada kenyataan yang tidak terduga sebelumnya. Lalu, bagaimana sinopsis dan review dari drama tersebut? Yuk, simak penjelasan selengkapnya dalam artikel di bawah ini.
Sinopsis
Drama ini menceritakan tentang Do Hyun Soo (Park Hyun Joon) dan Do Hae Soo (Lee Chae Yun) harus merasakan masa remaja yang buruk karena ayahnya seorang psikopat, bernama Do Min Seok (Choi Byung Mo). Kemudian, ada kepala desa yang meninggal dan membuat heboh warga. Mereka mencurigai Do Hyun Soo sebagai dalang pembunuhannya.
Setelah beberapa tahun keduanya sudah tumbuh dewasa. Namun, kakak beradik tersebut memutuskan untuk hidup terpisah dan tidak pernah berkomunikasi. Sementara itu, nasib baik menghampiri Hyun Soo menjadi anak dari Baek Man Woo (Son Jong Hak) dan Moon Young Ok (Jo Kyung Sook). Namanya berubah menjadi Baek Hee Sung.
Baek Hee Sung merupakan putra mereka yang sudah koma selama beberapa tahun. Ia memiliki masa lalu yang kelam dan punya rahasia yang menjadi kunci atas semua kejadian pada jalan cerita dari drama ini. Walaupun begitu, orangtuanya tetap menyayangi Baek Hee Sung dan rela mempertaruhkan nyawanya.
Kehidupan yang tenang yang baru ia rasakan menjadi berubah ketika kembali pada satu kasus pembunuhan berantai beberapa tahun lalu. Peristiwa itu melibatkan polisi dan wartawan bernama Kim Moo Jin (Seo Hyun Woo) yang kembali menyelidikinya. Ternyata pembunuhan tersebut menjadi kasus yang dilakukan oleh ayah Hyun Soo. Namun, keberadaan Hyun Soo tidak di ketahui karena berganti nama menjadi Baek Hee Sung. Lalu, bagaimana cerita selengkapnya dalam drama tersebut?
Review
Drama Korea ini menyajikan berbagai plot twist di setiap episodenya. Pada episode awal, penonton akan mengetahui masa lalu Hyun Soo dan di arahkan untuk berpikir bahwa karakter tersebut adalah seorang pembunuh seperti ayahnya. Kemudian, jalan cerita akan mengarahkan kembali kepada Hyun Soo sebagai pelaku pembunuhan kepala desa. Namun, fakta sebenarnya akan membuat semua orang yang menontonnya terkejut. Pasalnya, fakta ini secara perlahan akan terungkap di episode-episode selanjutnya.
Selain itu, sutradara berhasil mengemas berbagai karakter dalam drama ini dengan baik dan penuh kejutan. Apalagi saat Hyun Soo menyekap wartawan Kim dengan cara brutal. Para penonton sudah berfikir ke dalam plot cerita bahwa karakter utamanya adalah seorang psikopat. Drama dengan genre suspense ini memang membutuhkan premis yang menarik. Pasalnya, berbagai adegan tersebut tidak harus berisi kekejaman atau kekerasan. Kemudian, penonton ingin mengetahui motif sebenarnya atau alasan yang jelas.
Sehingga bisa merasakan sisi emosional saat menontonnya. Bukan hanya sekadar benci dan suka terhadap satu karakter, tetapi dapat melihat karakter tersebut dari banyak sisi. Dalam drama ini, penonton akan melihat cerita berjalan dari sisi seorang Hyun Soo remaja yang tumbuh dengan perlakuan kekerasan dan rentan menjadi psikopat. Untungnya, Hyun Soo tidak, ia menolak sang ayah yang selalu berusaha untuk menciptakan sosok baru sepertinya.
Demikian penjelasan tentang Flower Of Evil sinopsis dan review yang dapat di sampaikan dalam artikel di atas. Selamat menonton, ya.