Site icon Faster The Movie

Deretan Film Tentang Teror Buaya Terbaik Sepanjang Masa

Deretan Film Tentang Teror Buaya Terbaik Sepanjang Masa

Fasterthemovie.comFilm tentang buaya maupun hewan buas lainnya, sudah pasti selalu menarik perhatian para penonton. Sejak puluhan tahun silam, Hollywood sudah berhasil dalam membuat banyak film mengenai teror buaya ganas yang senantiasa memangsa manusia. Walau beberapa di antara film tersebut memiliki alur cerita klise, tapi tetap saja film tersebut laris manis di pasaran. 

Tak hanya buaya, sosok ikan hiu juga bisa menjadi pesaing kuat dalam mempertontonkan keganasannya. Apabila kamu memang senang dengan tema-tema tersebut. Maka, mimin sudah mempersiapkan adanya beberapa deretan judul terkait film tersebut.

Film Tentang Buaya Berjudul Crawl

Berawal dari seorang perenang bernama Haley Keller, ia menerima telepon dari saudaranya terkait badai besar yang akan menghantam Florida. Khawatir dengan sang ayah, akhirnya Haley pun memutuskan pergi ke rumah sang ayah yang rupanya berada di wilayah pusat badai. Tak lama setelah ia tiba di sana, jalanan rupanya sudah tergenang banjir.

Sudah rilis sejak tahun 2019, saat ini ada di platform Netflix
Mengusung genre action, horror, juga thriller
Di sutradarai oleh Alexandre Aja
3 Pemeran utama terdiri dari Kaya Scodelario, Barry Pepper juga Morfydd Clark
Informasi film

Haley pun menemukan sang ayah yang sedang terluka di bagian basement rumah, dan ia pun berusaha untuk menyelamatkannya. Namun, ancaman yang mereka hadapi bukanlah badai serta banjir saja. Kawanan aligator mendadak muncul juga menghalangi satu-satunya jalan keluar di rumah tersebut. Haley beserta sang ayah terjebak, sementara banjir masih terus menerjang. Perlahan-lahan air pun semakin meninggi dan membuat aligator semakin leluasa untuk bergerak.

Berjudul Primeval Tahun 2007

Memiliki cerita mengenai seorang jurnalis bernama Tim Manfrey, yang mana ia di tugaskan ke Burundi untuk bisa meliput keberadaan dari Gustave. Yakni seekor buaya raksasa, yang di percaya sudah membunuh ratusan orang di Afrika selama bertahun-tahun. Tim yang awalnya enggan pergi, pada akhirnya memutuskan berangkat bersama beberapa orang.

Rilis di tahun 2007 silam
Genre untuk filmnya : action, adventure, juga crime
Di sutradarai langsung oleh Michael Katleman
Pemeran dalam filmnya terdiri atas Dominic Purcell, Brooke Langton, Orlando JOnes, Jurgen Prochnow dan Gideon Emery
Informasi film

Mereka ialah Aviva Masters, seorang reporter yang akrab dengan banyak kisah mengenai hewan buas, ada satu orang kameramen, juga seorang ahli reptil yang memiliki niat untuk bisa menangkap Gustave secara hidup-hidup. Namun, menangkap buaya raksasa tentu saja bukan menjadi perkara mudah, bahkan mampu mengancam nyawa mereka. Sementara itu, perburuan ini justru semakin mematikan karena bahaya juga datang dari para penduduk lokal.

Film Ke 3 Berjudul Black Water

Grace bersama sang suami yang bernama Adam, kala itu tengah berlibur ke Australia  Utara. Di mana mereka mengajak adik dari Grace yakni Lee. Akhirnya mereka bertiga pun memutuskan untuk bisa mengikuti tur Blacwater Berry dan menyusuri rawa-rawa untuk memancing. Semua yang di lakukan, sudah di pandu oleh seorang tour guide bernama Jim. Mereka semua berangkat dengan menggunakan perahu motor kecil.

Sudah tayang sejak tahun 2007
Action, Adventure, serta  Drama menjadi konsep cerita
2 Sutradara menaungi  film ini, yakni : Andrew Traucki dan David Nerlich
3 Pemeran dalam film ini terdiri atas Maeve Dermody, Diana Glenn dan Andy Rodoreda
Informasi film

Setibanya di rawa, rupanya terdapat seekor buaya raksasa yang langsung menyerang mereka dan membalikkan perahu motor. Sat itu, Jim pun tewas dan ketiga penumpang lainnya berusaha untuk menyelamatkan diri dengan cara memanjat pepohonan. Pada akhirnya, mereka terjebak di rawa yang berlumpur dan tidak ada bantuan yang datang. Sedangkan buaya raksasa di sana masih terus mengintai mereka dari bawah air.

Tak hanya ketiga film itu saja, kamu masih bisa menonton beberapa judul lainnya seperti : 

Exit mobile version