Fasterthemovie.com – Film tentang introvert dapat kamu ketahui dalam artikel ini. Kepribadian introvert selalu saja menarik untuk bisa di ketahui. Kamu harus mengerti sebagian besar kerpibadian ini melalui artikel maupun buku psikologi. Tapi, tak hanya itu saja, bisa juga berdasarkan dengan menonton adanya sejumlah film mengenai introvert. Jangan salah, tipe yang satu ini juga sudah terbilang cukup banyak. Berikut ada beberapa yang bisa mimin rekomendasikan sekarang juga !
To All the Boys I’ve Loved Before Film Tentang Introvert
Film yang satu ini sudah rilis di tahun 2018. Yang mana memiliki cerita mengenai gadis berusia 16 tahun yang gemar sekali membaca novel. Tak hanya itu, ia juga senantiasa mendambakan hubungan cinta romantis. Setiap harinya, gadis bernama Lara Jean selalu menulis surat cinta bagi seluruh laki-laki yang ia sukai.
Surat-surat ini tidak pernah sekalipun ia sampaikan ke seluruh lelaki yang ia suka. Sampai akhirnya, semua surat yang ia buat telah di kirimkan oleh sang adik ke semua lelaki di sukanya. Hal itu tentu saja membuatnya panik. Walau begitu, apa yang di lakukan adiknya perlahan-lahan membuat Lara mengalami beberapa kejadian menarik. Salah satunya ada pada momen pertemuannya dengan Josh Sanderson, selaku teman masa kecilnya.
Judul : The Woman in The Window
Ini telah tayang sejak tahun 2021, yang mana memiliki cerita mengenai Anna Fox yang menderita ‘agoraphibia’. Itu sejenis kondisi yang selalu memiliki ketakutan dan rasa tak aman dengan keadaan sekitar. Phobia yang ia miliki semakin parah tatkala ia bercerai. Anna pun tidak memiliki anak, sehingga hidupnya semakin sendiri dan memberikan dampak baginya untuk menutup diri bagi banyak orang.
Tapi tak tahu bagaimana, Anna justru bisa berkomunikasi banyak dengan seorang tetangga yang baru saja ia temui. Namanya adalah Jane Russel, kedua terlibat banyak sekali percakapan yang seru. Sampai di mana Anna ini menganggap bahwa Jane adalah temannya. Dari sini ia lantas berusaha untuk memecahkan sebuah kasus aneh yang sudah menimpan temannya itu. Anna sendiri melihat Jane disiksa dan di bunuh tepat di kediamannya sendiri. Akan tetapi, di saat sedang melakukan investigasi, rupanya tidak ada yang korban yang bernama Jane. Bahkan, saat Anna menyebutkan nama Jane yang di TKP pun, tidak ada sama sekali nama tersebut.
Film Tentang Introvert Berjudul The Way, Way Back
Singkatnya, film yang rilis di tahun 2013 ini memiliki kisah mengenai seorang lelaki introvert yang melakukan liburan bersama dengan ibu kandung juga ayah tirinya. Awal mula, liburan ini berjalan dengan biasa-biasa saja atau normal pada umumnya. Sampai tiba ia bertemu dengan seorang gadis dan membuat liburan kali ini sangat bermakna. Tidak hanya itu, pertemuan bersama sang gadis yang rupanya memiliki kepribadian ekstrovert menambah kesan tersendiri. Intinya, filmnya memakai unsur drama komedi yang terbilang cukup apik. Sehingga, kamu yang menonton juga tidak akan merasa jemu / bosan.
Judul : The Perks of Being a Wallflower
Menjadi rekomendasi terakhir yang bisa mimin berikan. Apabila sebelumnya telah menggambarkan banyak sisi gelap dari seorang introvert. Namun, itu akan jauh berbeda dengan film ini. Kenapa ? Karena, saat menontonnya, kamu akan di buat mengerti seperti apa introvert memiliki sisi lain yang begitu indah nan menyenangkan.
Kisahnya sendiri tentang lelaki introvert bernama Charlie, yang mana hendak menjalani hidup normal di sebuah sekolah menengah. Di sana, ia bertemu dengan beberapa orang mana membuat masa-masa sekolahnya menjadi begitu berwarna. Bukan hanya menggambarkan sisi introvert dari si Charlie yang indah, namun juga mengingatkan bagaimana masa-masa remaja yang menyenangkan. Jadi, langsung saja kamu tonton sekarang deh filmnya !