Site icon Faster The Movie

4 Rekomendasi Film Islami Indonesia Terbaik Sepanjang Masa

Film Islami Indonesia

Film Islami Indonesia

Fasterthemovie.comFilm Islami Indonesia. Menonton film memang menjadi suatu hal yang bisa di lakukan untuk menghibur diri sendiri. Salah satunya adalah genre religi islami. Selain bisa menghilangkan stress, juga ada pelajaran yang dapat di terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kemudian, film islami sering di jadikan sebagai media dalam berdakwah untuk menyampaikan ajaran agama. Tidak heran, jika penggemarnya semakin banyak karena jalan ceritanya menghibur dan membuat penasaran penonton. Lalu, apa saja rekomendasi film dengan genre tersebut yang menarik untuk di tonton? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.

Gambar by Gramedia.com

Rekomendasi Film Islami Indonesia Terbaik

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film dengan genre tersebut, antara lain:

1. Hati Suhita

Pertama berjudul “Hati Suhita” yang rilis pada tahun 2023 dengan genre drama, famili, religi, dan romantis. Film ini di adapasi dari kisah novel terkenal dengan judul sama. Garapan dari sutradara Archie Hekagery ini menceritakan tentang seorang istri yang berjuang untuk mendapatkan cinta dari suaminya. Perempuan tersebut bernama Suhita yang di jodohkan dengan Gus Biru. Ia menangis dalam diam saat suaminya mengatakan ingin segera bercerai dan kembali ke wanita masa lalunya, bernama Rengganis. Film ini di perankan oleh Nadya Arina, Omar Daniel, Anggika Bolsterli dan Wafda Saifan Lubis.

Gambar by Bacaterus.com

2. Ranah 3 Warna

Kedua berjudul “Ranah 3 Warna” yang di adaptasi dari novel dengan judul sama karya Ahmad Fuadi yang tayang Juni 2021. Film garapan Guntur Soeharjanto ini di perankan oleh aktor dan aktris muda, mulai dari Amanda Rawles, Teuku Rassya, Lukman Sardi, Maudy Koesnaedi, Tanta Ginting, dan Asri Welas. Film ini menceritakan tentang seorang laki-laki yang masih muda bernama Alif (Arbani Yasiz) dan baru lulus dari Pondok Madani. Ia sangat bahagia dan bersemangat untuk melanjutkan pendidikan kuliahnya di salah universitas yang berada di Kota Bandung.

Gambar by Bacaterus.com

3. Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa

Ketiga berjudul “Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa”. Film ini mulai di tayangkan pada Maret 2023 di Aplikasi Vidio.com. Dalam film ini, Arbani Yasiz berperan sebagai Arya yang merupakan anak pertama dari Aida (Cut Mini) dan Andhika (Donny Alamsyah). Kemudian, ia beradu akting dengan Cut Mini, Donny Alamsyah, Hasyakyla, Rafi Sanjaya, dan Annisa Kaila. Film ini menceritakan sebuah keluarga yang mengalami konflik. Awalnya terjadi ketika tiba-tiba keluarga tersebut harus menerima anak dari istri pertama, Andhika yang di perankan oleh Donny Alamsyah.

Gambar by Kapanlagi.com

4. Cinta Subuh

Keempat berjudul “Cinta Subuh” yang rilis pada tahun 2022 dengan genre religi dan romantis. Film ini di adaptasi dari novel populer karya Ali Farighi. Kemudian, di perankan oleh dua pasangan suami istri, yakni Dinda Hauw dan Rey Mbayang serta Roger Danuarta dan Cut Meyriska. Selain itu, juga ada beberapa aktor dan aktris muda berbakat, mulai dari Syakir Daulay, Adiba Khanza dan Kemal Palevi. Mulanya, ada seorang pria yang bernama Angga. Ia merupakan mahasiswa semester akhir yang jauh dari kata sholeh. Lalu, di pertemukan dengan perempuan cantik bernama Ratih dan membuat dirinya berubah menjadi rajin beribadah dan banyak mempelajari Islam. Hingga Angga harus berusaha mendapatkan restu dari orang tua dan kakaknya Ratih untuk berniat serius dan mengkhitbah perempuan pujaan hatinya itu.

Gambar by Bacaterus.com

Demikian penjelasan tentang rekomendasi film islami Indonesia terbaik sepanjang masa dalam pembahasan artikel ini. Jangan lupa menonton ya.

Exit mobile version